Monday, December 23, 2013

Saat Berkendara Tetap Tampil stylish

- 0 comments
Saat Berkendara Tetap Tampil stylish - Salah satu gaya yang ini juga bisa menjadikan gaya hidup yang baik. tampil stylish disetiap saat merupakan keharusan tidak hanya bagi wanita namun juga pria. Terlebih bagi pria yang mengendarai kendaraan bermotor. Panasnya terik matahari membuat penampilan menjadi tidak fresh karena tubuh menghasilkan keringat berlebih.

Saat Berkendara Tetap Tampil stylish

Berbeda dengan pria yang mengendarai mobil, biasanya tampilan mereka jauh lebih awet atau terjaga. Paling tidak mereka terbebas dari guyuran keringat akibat cuaca panas.

Mobil memang memberi kenyamanan tersendiri saat Anda harus bepergian. Tapi, saat harus berurusan dengan kemacetan, sebagian dari Anda mungkin lebih memilih motor sebagai partner dalam perjalanan menuju tujuan. Dilansir dari Menshealth, untuk tampil stylish saat berkendara ternyata tidak hanya milik pria yang terlindung oleh atap mobil saja lho, guys. Yuk kita intip, item apa saja yang Anda butuhkan untuk tampil stylish saat berkendara.

Jaket 

Jaket adalah pilihan yang tepat untuk Anda ketika mengendarai motor. Jaket berbahan kulit, parasut atau katun adalah pilihan yang lebih ringan saat Anda harus berganti-ganti kendaraan.

Kacamata

Untuk melindungi mata dari pantulan sinar matahari yan terik, Anda membutuhkan sunglasses. Selain melindungi dari sinar matahri, benda ini juga dapat melindungi Anda dari serangan debu.

Sepatu

Jika Anda sulit bercerai dengan sepatu boots, pilih dessert boots  yang cenderung lebih ringan saat berkendara dengan mobil. Selain menggunakan boots, Anda bisa mengenakan loafer. Selain lebih ringan dan kuat, sepatu ini juga lebih nyaman untuk pergerakan kaki.

Demikianlah ulasan tentang Saat Berkendara Tetap Tampil stylish, sampai jumpa lagi.
[Continue reading...]

Sunday, December 22, 2013

8 Dokter Paling Sadis Dalam Sejarah

- 0 comments
Pernah nonton film The Human Centipede? Film horror tentang seorang dokter Jerman yang menculik turis dan melakukan operasi mengerikan. Ternyata di dunia nyata, ada juga dokter-dokter psikopat sepert itu.

Alih-alih membantu pasien, mereka malah menggunakannya sebagai kelinci percobaan, bahkan membantai banyak nyawa. Daftarnya sebagai berikut.


 
1. Dr Josef Mengele (1911 - 1979)
 

Josef Mengele Rudolf terkenal atas kekejamannya dalam eksperimen medis yang dilakukan terhadap tahanan kamp konsentrasi selama Perang Dunia II. Setelah lulus dari Frankfurt Medical School, Mengele menjalani wajib militer dan menawarkan diri ke dalam unit medis

Pada tahun 1943, ia dipromosikan menjadi Kapten dan dikirim ke kamp Nazi yang terkenal di Auschwitz-Birkenau. Di sini, Mengle menyeleksi anak-anak yang tingginya tak sampai 150 cm untuk dikirim ke kamar gas, sisanya digunakan dalam percobaan. Dia selamat dari perang dan kabur ke Amerika Selatan



2. Dr Shiro Ishii (1892 - 1959)


Shiro Ishii adalah ahli mikrobiologi Jepang berpangkat letnan jenderal dari unit perang biologis Tentara Kekaisaran Jepang. Setelah lulus sekolah kedokteran di tahun 1922, Dr Ishii ditugaskan ke Rumah Sakit Angkatan Darat 1 dan Army Medical School di Tokyo.

Pada tahun 1942, ia memulai percobaan pada manusia sebagai bagian dari proyek rahasia Angkatan Darat Jepang. Percobaannya meliputi paparan senjata biologis, pembedahan dalam kondisi hidup, aborsi paksa, simulasi stroke, serangan jantung, radang beku, dan hipotermia. Namun Dr Shiro Ishii belum pernah dituntut atas kejahatannya.



 
3. Dr Harold Shipman (1946 - 2004)


Harold Frederick Shipman adalah seorang dokter di Inggris yang bertanggung jawab atas lebih dari 250 kasus kematian. Setelah lulus dari Leeds School of Medicine, Shipman menjadi anggota Dewan British Medical dan mendirikan klinik sendiri di tahun 1993.

Pada tahun 1998, seorang rekan dokter mengeluh tentang tingginya angka kematian di antara pasien Shipman. Penyelidikan polisi mengungkapkan, Dr Shipman memberikan diamorfin berlebihan kepada pasien. Dia dijatuhi 15 hukuman seumur hidup berturut-turut, namun bunuh diri di selnya pada tahun 2004.



 
4. Dr H.H. Holmes (1861 - 1896)


Herman Webster Mudgett alias Dr Henry Howard Holmes adalah lulusan Michigan Medical School yang merupakan salah satu pembunuh berantai pertama dalam sejarah AS. Dia membuka sebuah hotel yang telah dirancang memenuhi tujuan sadisnya, kamar tidur dilengkapi pipa gas dan pintu rahasia.

Dia memilih wanita sebagai korban, baik dari karyawan maupun tamu. Setelah disiksa sampai mati, mayat korban dibawa ke ruang bawah tanah untuk dibedah dan dijadikan model. Ada 27 korban yang diverifikasi, namun polisi mengatakan ada banyak bagian tubuh yang sudah dipotong dan membusuk, jadi sulit diketahui berapa pasti jumlahnya.



 
5. Dr John Bodkin Adams (1899 - 1983)
 

John Adams Bodkin adalah seorang dokter anastesi asal Inggris. Selama tahun 1946 - 1956, ada 160 pasiennya yang meninggal dalam kondisi mencurigakan, hampir kesemuanya meninggalkan dr Adams uang atau aset berharga lain lewat surat wasiat.

Walau terkenal ceroboh saat mengoperasi, Adams berhasil menjadi dokter terkaya di Inggris pada tahun 1956. Sebagian besar karena pasien yang sekarat setuju meninggalkan harta berharga untuknya. Sayang, jaksa tidak dapat membuktikan tuduhan kejahatan yang dialamatkan padanya.



 
6. Dr Jayant Patel (lahir 1950)


Dr Jayant Patel Mukundray adalah ahli bedah asal India yang berimigrasi ke AS. Saat bekerja di Oregon, rekan-rekannya menilai dia tak becus melakukan operasi, melakukan tindakan yang tak perlu, dan menyebabkan cedera serius hingga kematian.

Tahun 2003, Patel pindah ke Australia dan dengan cepat mendapat julukan dr Death. Pada tahun 2010, dia didakwa membunuh 3 orang pasien dan dijatuhi hukuman 7 tahun penjara. Selama 20 tahun berpraktik, ada 87 pasien yang meninggal di tangannya, walau jumlah sebenarnya bisa jauh lebih banyak.



7. Dr Michael Swango (lahir 1954)


Michael Swango adalah mantan dokter dan marinir AS dengan tuduhan lebih dari 60 kasus pembunuhan. Karirnya sebagai pembunuh berantai sejalan dengan prakteknya sebagai dokter. Swango meracuni pasien dan koleganya, lalu dijatuhi hukuman 5 tahun penjara.

Setelah dibebaskan, ia mengganti identitasnya menjadi Dr Daniel J. Adams dan kembali berpraktek. Dia lantas melarikan diri ke Zimbabwe dan lagi-lagi bekerja sebagai dokter hingga tertangkap tahun 2000. Selama persidangan, jaksa membacakan buku catatannya yang menggambarkan betapa senang dia atas kejahatannya.



 8. Dr Marcel Petiot (1897 - 1946)


Setelah terluka  dalam Perang Dunia I dan dikirim pulang, Marcel Andre Henri Felix Petitot  menyelesaikan sekolah kedokteran dan magang di rumah sakit jiwa. Masalahnya, Petitot sendiri didiagnosis dengan berbagai penyakit mental usai pulang dari perang.

Setelah magang, Petitot mendirikan klinik sendiri. Hingga suatu ketika, keluar asap dan bau busuk dari cerobong asap rumahnya. Polisi menemukan kompor batubara di ruang bawah tanahnya berisi sisa-sisa jasad manusia. Petitot dipenggal pada tanggal 25 Mei 1946.





















 

Sumber:
detik.
listverse
[Continue reading...]

Restoran Unik Makan di Dalam Mobil Vintage

- 0 comments
 Terkadang, saat tidak memiliki banyak waktu di pagi hari, kita sering membawa sarapan ke dalam mobil. Lebih praktis. Dan mungkin ini sudah menjadi gaya hidup. Sebuah restoran di Taiwan terinspirasi dari tren ini. Mereka menawarkan suatu pengalaman makan di dalam mobil yang menyenangkan. P.S Bu Bu Restaurant, di dalamnya terdapat beberapa jenis mobil yang sengaja diparkirkan untuk ruang makan yang nyaman dan personal.

Sang pendiri restoran, Ponny dan Sean adalah penggemar mobil-mobil klasik, mereka mendirikan restoran pada tahun 1999 lalu. Masakan yang dihidangkankan pun termasuk modern. Masakan ala Barat. Mereka juga menyediakan  hidangan fusion unik yang dapat memenuhi selera orang Taiwan. Meskipun makanan yang dihidangkan disini mendapat review yang memuaskan, namun kenikmatan akan suasana era 60-an lah yang membuat banyak pengunjung datang ke restoran ini. 


Dibantu oleh dekorasi unik, P.S Bu Bu mengajak para pengunjung kembali ke masa lalu. Mereka bahkan melengkapi dengan koleksi-koleksi antik untuk dipajang di restoran ini demi menciptakan suasana klasik, seperti piring lisensi Amerika, meteran parkir, dan stasiun bahan bakar, serta roda kemudi di pegangan pintu mobil.
Mobil-mobil yang diparkir di dalam restoran adalah mobil ikonik yang sudah dimodifikasi pada beberapa bagian untuk menciptakan ruang untuk bangku dan meja.

Anda tinggal memilih, mau duduk di Austin Mini, Cadillac Seri 1963 6200 Coupe, Volkswagen Beetle atau mobil vintage lainnya dengan seri Chevrolet Bel Air 1955.
[Continue reading...]

Saturday, December 21, 2013

Rasa Takut Adalah Awal Dari Kegagalan

- 0 comments
Rasa Takut Adalah Awal Dari Kegagalan - Apakah anda sudah tahu mengapa banyak sekali orang tidak bisa sesukses seperti apa dan siapa yang mereka inginkan? Ya, rasa takut yang berlebihan! Takut untuk melakukan kesalahan dan takut untuk gagal.
Penentuan antara orang yang sukses dan orang yang gagal terlihat dari cara pandang mereka terhadap “garis finis”. Orang yang sukses atau mungkin cenderung sukses, mereka tidak peduli apakah melintasi “garis finish” di tempat pertama atau terakhir.

Yang mereka pikirkan hanya bagaimana caranya melintasi “garis finish” tersebut. Orang gagal, mereka berhenti sebelum menang. Mereka lari 95 meter dari pertandingan 100 meter setiap hari dalam hidup mereka.

Dalam dunia kewirausahaan, anda harus mengalahkan rasa takut itu. Jangan menunggu segalanya berjalan sempurna. Jangan lakukan apa yang orang gagal lakukan, “menunggu semua lampu menyala hijau”.

Mereka, orang-orang yang gagal ini, tiba-tiba terlihat seperti seorang “profesional dan perfeksionis”. Menunggu tiga hal muncul secara bersamaan.
  • Menemukan orang yang tepat, 
  • Menemukan peluang yang tepat dan 
  • Mempunyai uang yang banyak.

Masalahnya, ketiga bagian itu jarang sekali muncul pada saat yang bersamaan. Seringkali mereka, orang gagal ini masih terpaku di depan garasi mereka dengan mesin yang masih mati. Diam di tempat dan selalu berandai-andai. Tentu saja, mereka tidak akan pernah gagal karena tidak pernah mencoba.

Dan sebagai seorang entrepreneur, anda HARUS tidak peduli apakah satu, dua atau bahkan semua lampu menyala merah.

Anda harus mencari dan menggabungkan peluang, uang dan orang yang tepat, bukan menunggu seperti yang orang gagal lakukan. Lampu yang menyala merah tidak mencegah seorang entrepreneur untuk tetap menjadi seorang entrepreneur.

Berpegang teguhlah pada tujuan anda. Fokus dan konsisten. Sekali anda mengambil keputusan, kalahkan rasa takut anda. Jangan lakukan apa yang dilakukan oleh orang gagal …berubah pikiran setelah mengambil keputusan dan menunggu segalanya berjalan dengan sempurna…

Sukses untuk anda…
[Continue reading...]

Perbedaan Windows 8 dengan Windows 7

- 0 comments
Kini Windows 8 sudah dapat dibeli dan digunakan. Bagi Anda yang ingin memasang sistem operasi (OS) generasi terbaru ini, ada baiknya mengetahui terlebih dahulu beberapa fitur yang ditawarkan dan perbedaannya dengan Windows 7.


Apa saja perbedaanya Berikut delapan perbedaan Windows 8 dengan Windows 7, seperti dikutip Tech Radar, Selasa (30/10).

1. Fitur Layar Sentuh
Perbedaan yang paling mendasar dari Windows 8 dengan Windows 7 adalah adanya fitur layar sentuh. Sebenarnya di Windows 7 sudah ada fitur ini, hanya saja kurang maksimal. Untuk itu, Windows 8 diciptakan sebagai penyempurna layar sentuh Windows 7. Bagi yang tidak memiliki PC dengan fitur layar sentuh, Anda tak perlu khawatir. Sebab, fitur ini bisa dioperasikan pada pada PC biasa dengan bantuan trackpad dari Microsoft untuk bisa mendeteksi sentuhan dari penggunanya.

2. Layar atau Tombol Start
Tidak seperti Windows 7, tombol Start pada Windows 8 tersembunyi. Tombol ini berfungsi mirip dengan layar Home pada Windows Phone dan hanya muncul jika Anda mengarahkan panah mouse atau tetikus ke arah pojok kiri bawah.

3. Fitur Multi Monitor Lebih Baik
Beberapa dari kita ada yang menggunakan lebih dari satu monitor untuk satu PC. Namun, hal ini membutuhkan manajemen desktop yang baik. Kini Anda bisa membuka layar Start pada salah satu monitor dan layar desktop pada monitor yang lainnya. Anda bahkan juga bisa memiliki background yang berbeda antara satu monitor dengan monitor lainnya.

4. Fitur Charms
Windows 8 memiliki fitur Charms yang belum dipasang di Windows 7. Dengan fitur ini, Anda bisa mengakses menu Search, Share, Device, serta Settings hanya dengan mengarahkan mouse ke arah sebelah kanan layar.

5. Search dan Social Windows 8
Selain fitur Charms, menu Search juga bisa dilakukan di menu Start seperti pada Windows 7. Di Windows 8, Anda dapat dengan mudah dan cepat mengakses jejaring sosial, karena adanya aplikasi Facebook, Twitter, dan Linkedln yang sudah otomatis terdapat di tampilan. Bahkan, Anda bisa menerima langsung notifikasi dari jejaring sosial tersebut.

6. Windows 8 Miliki Device ARM
Jika sebelumnya Windows hanya mendukung PC dengan prosesor AMD atau Intel yang x86-based, kini Windows 8 juga bisa digunakan pada beberapa device yang menggunakan ARM. Hal ini dilakukan untuk bisa bersaing dengan iPad dan tablet Android. Namun, hanya Windows 8 jenis RT (Run Time) saja yang memiliki device ARM ini.

7. Windows Store
Windows Store adalah bagian utama dari Windows 8 yang menyediakan berbagai macam aplikasi, baik yang gratis maupun yang berbayar. Anda bisa membuka menu Store ini melalui Charms seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya. Jika aplikasinya sudah mesti di-update, Anda dapat dengan mudah mengunduhnya, semudah memperbaharui aplikasi pada iOS atau Android.

8. Fitur Cloud Windows 8
Kini, ada fitur Cloud di Windows 8. Dengan fitur ini, Anda bisa mensinkronisasi data Anda ke aplikasi Skydrive. Selain itu, Anda juga bisa menyimpan data Anda dari atau ke Skydrive.
[Continue reading...]

Friday, December 20, 2013

Burung Bulbul Kepala Botak Muncul Lagi

- 0 comments
http://stat.k.kidsklik.com/data/photo/2011/02/01/2007232620X310.jpg

Spesies burung bulbul berkepala botak di daratan Asia untuk pertama kalinya ditemukan lagi di Laos setelah tak pernah kelihatan lagi selama sekitar 100 tahun. Nama latin spesies itu adalah Pycnonotus hualon.
Spesies burung bulbul berkepala botak di daratan Asia untuk pertama kalinya ditemukan lagi di Laos setelah tak pernah kelihatan lagi selama sekitar 100 tahun. Nama latin spesies itu adalah Pycnonotus hualon.

http://stat.k.kidsklik.com/data/photo/2011/02/01/2007232620X310.jpg

Quentin Wheeler dari International Institute for Species Exploration, Arizona state University melaporkan penemuan ini.  Spesies bulbul Asia ini memiliki karakteristik yang khas. Kepalanya botak dengan detail bulu dan warna yang unik. Kicauan dan lengkingan pada setiap lagu yang dikicaukan juga berbeda dengan bulbul lain.

Nama spesies ini diambil dari kata dalam bahasa Lao, hualon yang berarti "kepala botak". Spesies ini ditemukan oleh ilmuwan dari Universitas Melbourne dan Wildlife Conservation Society belum lama ini.

Bulbul Asia ini selama lebih dari 100 tahun telah dideskripsikan keberadaannya di kawasan pegunungan kapur Laos. Upaya penemuan burung di Laos ini dimulai kembali tahun 1990-an setelah 40 tahun mengalami kevakuman dan baru sekarang mendapatkan hasil. Burung tersebut sudah sangat langka dan terancam punah.

Sumber :
sains.kompas.com
[Continue reading...]

Malam Ini Ada Penampakan Jupiter dan Uranus

- 1 comments
http://way2online.com/wp-content/uploads/2010/09/Jupiter-Uranus.jpg

Dua planet raksasa Jupiter dan Uranus akan mejeng bareng malam ini, Senin (3/1). Ini merupakan kesempatan emas untuk bisa melihat Uranus, yang dalam mitologi Yunani merupakan kakek dari Dewa Langit Zeus.
Dua planet raksasa Jupiter dan Uranus akan mejeng bareng malam ini, Senin (3/1). Ini merupakan kesempatan emas untuk bisa melihat Uranus, yang dalam mitologi Yunani merupakan kakek dari Dewa Langit Zeus.

http://way2online.com/wp-content/uploads/2010/09/Jupiter-Uranus.jpg

"Sekitar pukul delapan malam, lihat tegak lurus ke langit, lalu geser sekitar 15 derajat ke Barat," kata pengurus Himpunan Astronom Amatir Jakarta Ronny Syamara, Senin (3/1). Di titik itu bertengger Jupiter, dewa tertinggi dalam mitologi Romawi.

Planet terbesar dalam Tata Surya ini bersinar terang. Diameternya sekitar 1/50 dari Bulan Purnama. Jupiter dapat dilihat dengan mata telanjang. "Uranus ada di sebelahnya, tapi butuh bantuan teleskop besar," kata Ronny.

Alat ideal adalah teropong bintang, seperti yang dimiliki Planetarium Jakarta di Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat. Sayang, pengurus tidak melaksanakan acara peneropongan bintang.

"Mungkin karena awal tahun, masih susun agenda," kata Ronny, yang bersama kawan-kawannya di Himpunan Astronom Amatir sering nongkrong di sana.


http://image.tempointeraktif.com/?id=45177&width=274

Dengan teropong berkekuatan 100 pembesaran, pengamat juga bisa melihat Europa dan Io, dua dari empat bulan terbesar milik Jupiter. Planet gas raksasa ini memiliki total 63 satelit.

Meski dari Bumi terlihat akrab berduaan, Jupiter dan Uranus terpaut jarak yang maha jauh, 15 unit astronomi, satuan untuk mengukur jarak benda angkasa. Satu unit astronomi sama dengan jarak Bumi-Matahari, 150 juta kilometer.

Penampakan Jupiter dan Uranus merupakan awal dari serangkaian penampakan bareng planet. Maret nanti giliran Merkurius dan dan Jupiter yang mejeng.

Puncaknya Mei, saat Merkurius, Venus, Mars dan Jupiter terlihat dalam satu sapuan pandangan mata.

Sumber :
tempointeraktif.com
[Continue reading...]

Thursday, December 19, 2013

Gejala Alam Mengubah Hari Waktu Tak Selamanya 24 Jam

- 0 comments
Ternyata panjang waktu selalu berubah. Ini akibat pergerakan bumi terhadap rotasinya terus bergeser. Penyebabnya banyak, salah satunya tsunami.

Richard Gross, peneliti dari Jet Propulsion Laboratory, NASA menyusun model penghitungan kompleks untuk mengalkulasikan secara teoritis, bagaimana gempa bumi di Jepang mempengaruhi rotasi Bumi.

 dalbo14.student.umm.ac.id


Memanfaatkan data dari United States Geological Survey, hasil perhitungan mengindikasikan adanya perubahan distribusi massa Bumi.

Gempa Jepang telah membuat Bumi berputar sedikit lebih cepat, dan memperpendek waktu dalam satu hari hingga 1,8 mikrodetik

Demikian juga gempa dengan magnitude 8,8 yang terjadi tahun lalu di Chile, waktu dalam satu hari telah dipangkas sebesar 1,26 mikrodetik dan menggeser poros Bumi sekitar 8 cm.

Serta kalkulasi serupa yang dilakukan setelah gempa dengan magnitude 9,1 yang menghantam Aceh tahun 2004 lalu, waktu dalam satu hari sudah berkurang sebesar 6,8 mikrodetik akibat bergesernya poros dan bentuk Bumi sekitar 7 cm.

Kalkulasi yang dibuat menunjukkan bahwa poros Bumi bergerak sekitar 17 centimeter ke arah bujur timur. Perubahan poros ini akan membuat pergerakan Bumi sedikit berbeda. Namun itu tidak mempengaruhi posisi Bumi di ruang angkasa karena hanya kekuatan eksternal seperti gravitasi Matahari, Bulan, dan planet-planet yang mampu mengubah itu.

"Rotasi Bumi terus berubah, dan tidak hanya disebabkan oleh gempa, namun juga dipengaruhi oleh faktor lain seperti angin di atmosfer dan arus samudera," kata Gross, seperti dikutip dari Science Daily, 10 Mei 2011. "Bagaimana gempa memengaruhi rotasi Bumi tergantung pada skala, lokasi, dan bagaimana gempa terjadi," ucapnya.

Gross menyebutkan, dalam kurun satu tahun, waktu dalam satu hari bisa bertambah dan juga berkurang sekitar satu milidetik atau 550 kali lebih besar dibanding akibat gempa Jepang. Demikian pula dengan lempeng Bumi yang bisa bergeser sekitar 1 meter dalam satu tahun akibat berbagai gempa.

"Secara teori, apapun yang mampu meredistribusi massa Bumi akan mengubah rotasi planet Bumi," kata Gross. "Namun demikian, perubahan rotasi dan poros Bumi seharusnya tidak memengaruhi kehidupan kita sehari-hari. Perubahan ini sangat alami dan terjadi kapan saja. Orang-orang tidak perlu khawatir," ucapnya.

Meski telah membuat penghitungan, kalkulasi yang dibuat Gross, baik untuk rotasi dan poros Bumi, hasilnya kemungkinan akan masih berubah dengan munculnya data-data baru yang lebih akurat seputar fenomena yang terjadi di Bumi.




Sumber:
blogapaaja
[Continue reading...]

Penemuan Menakjubkan di 2012 yang Dulu Hanya Ada di Film Fiksi

- 0 comments
Tahukah kamu, manusia Cyborg sebenarnya sudah jadi kenyataan? Serta teknologi teleport - memindahkan objek - seperti di film Star Trek bisa dilakukan? Di abad 21 ini, semua hal yang dulu hanya khayalan di film fiksi ilmiah semakin mendekati kenyataan.

Selama tahun 2012, inilah 6 temuan teknologi menakjubkan yang berhasil dikembangkan.
 


 
1. Anggota Tubuh Bionik
Sebelumnya gambaran tubuh bionik muncul pada 1960. Istilah "cyborg" (cybernetic organism) dimunculkan oleh Manfred E Clynes dan Nathan S Kline dalam sebuah artikel yang keduanya tulis dalam jurnal Astronautics.

Sejak itu, anggota badan bionik telah menjadi kiasan dalam banyak potongan cerita fiksi. Tercatat muncul fiksi The Six Million Dollar Man dari tahun 1970-an, Borg of Star Trek dan bahkan Darth Vader, karakter sentral dalam  Star Wars.

Pada 2012 ini, untuk pertama kalinya, seorang wanita lumpuh mampu mengendalikan anggota tubuh robotnya. Adalah Claire Lomas, wanita yang lumpuh akibat sebuah kecelakaan berkuda pada 2007 yang mengakibatkan leher, tulang punggung dan tulang rusuknya patah. Tapi dengan sebuah bantuan tubuh bionik, ia mampu menjalankan lari maraton selama 16 hari.

Percobaan bionik pada primata juga sudah memungkinkan untuk membuat antarmuka otak komputer yang cukup efisien untuk merancang gerakan lebih realistis ke dalam anggota badan. Anggota badan bionik Lomas berbeda dengan bionik yang terdapat dalam kisah fiksi, karena masih terhubung melalui elektroda eksternal untuk tengkorak.

 
2. Teleportasi dan Komunikasi Kuantum
Dalam film Star Trek, terdapat sebuah teknologi yang disebut "teleportasi" yakni memindahkan suatu objek ke tempat lain melalui sebuah alat yang disebut transporter. Dengan alat ini, objek dapat dipindahkan ke sesuatu tempat tertentu dengan menghilangkan objek.

Kisah fiksi ini semakin menjadi nyata. Rekor baru untuk kejutan listrik foton (partikel elementer dalam fenomena elektromagnetik) langsung dari satu tempat ke tempat lain telah terjadi pada tahun ini. Teleportasi kuantum telah dilakukan di laboratorium untuk beberapa waktu, meski jarak hanya dalam ukuran beberapa meter.

Pada November 2012, rekor terbaru teleportasi kuantum tercipta yaitu 89 mil atau 143 km.  Selain teleportasi, para ilmuwan juga membangun internet kuantum pertama. Meski penemuan ini masih awal, tapi teleportasi foton untuk jarak beberapa mil akan memungkinkan komunikasi yang aman, anti disadap.

 
3. Penyakit genetik dapat dicegah
Rekayasa genetika untuk manusia yang lebih baik merupakan topik yang muncul berulang-ulang sejak novel "Brave New World" karya Aldous Huxley yang terbit pada tahun 1931. Novel ini menceritakan antisipasi perkembangan teknologi reproduksi masa depan yang mengubah masyarakat.

Novel ini memicu film seperti "Gattaca" yang menyajikan rekayasa genetik pada anak-anak untuk memastikan sifat genetik terbaik yang dihasilkan orang tua dan novel "Beggars" di Spanyol yang mengeksplorasi implikasi dari perubahan genetik muncul secara luas.

Nah, pada 2012 ini, konsep untuk rekayasa genetik telah muncul tapi untuk mencegah suatu penyakit mitokondria. Sekitar satu dari 200 orang yang lahir diperkirakan menderita dengan gangguan di mitokondria, pusat energi sel. Untuk pertama kalinya para ilmuwan mampu mentransfer inti DNA dari satu sel telur manusia yang lain. Dua kelompok independen menemukan cara untuk transplantasi inti antara sel telur manusia, dan meninggalkan DNA mitokondria, yang diturunkan dari ibu ke anak.

Temuan ini berarti membuat gangguan mitokondria dapat disembuhkan sebelum anak lahir. Meski teknik-teknik tersebut tidak akan menyembuhkan penyakit seperti sindrom Down, yang melibatkan inti DNA tapi itu menunjukkan bahwa beberapa manipulasi genom manusia bukan hanya mungkin, tapi bisa terjadi.

 
4. Penerjemah Universal
Dalam sebuah drama fiksi sains, penerjemah universal tersaji dalam serial "Doctor Who" yang dirilis sejak 1963. Dalam drama ini terdapat sebuah instalansi bernama "Time and Relative Dimension in Space (Tardis), sebuah mesin waktu, yang menghasilkan sebuah medan yang memungkinkan para wisatawan untuk memahami bahasa mahluk asing tanpa membutuhkan bantuan kamus.

Konsep penerjemah universal ini juga termasuk dalam novel trilogi "Mars" karya Kim Stanley Robinson, salah satu penulis sains fiksi asal Amerika Serikat.  Konsep ini berhasil diwujudkan dengan munculnya aplikasi penerjemah berbasis suara, Jibbigo. Aplikasi penerjemah ini membutuhkan koneksi internet. Beberapa penerjemah universal yang muncul yaitu Klingon dan Comic-con.

 
5. Kacamata Canggih di kepala
Pembaca novel "Accelerando" dari Charles Stross tentu sangat antusias menantikan kehadiran Google Glasses, sebuah kacamata canggih augmented reality besutan Google. Dalam novel yang dirilis pada 5 Juli 2005 tersebut, digambarkan tokoh protagonis, Manfred MacX membawa data dan memorinya dalam sepasang kacamata yang terhubung ke internet.

Sementara Google yang merilis Google Glasses pada tahun ini memungkinkan penggunanya untuk mengakses data, internet dan memotret melalui kamera yang ada di kacamata tersebut.

 
6. Penerbangan Ruang Angkasa Swasta
Dalam banyak cerita fiksi ilmiah, banyak perjalanan ruang angkasa dilakukan pihak swasta. Misalnya dalam film sains fiksi terbaru besutan Ridley Scott, "Prometheus" yang dirilis 30 Mei 2012. Dalam film ini, Weyland Corporation mendanai sebuah ekspedisi untuk mengikuti peta bintang ke bulan LV-223.

Dan kenyataannya, sebuah perusahaan ruang angkasa swasta, SpaceX, yang dimiliki Elon Musk akan meluncurkan puluhan misi pertama yang direncanakan ke Stasiun Antariksa Internasional (ISS). Kapsul Dragon dirancang untuk memasok ISS, namun Musk, yang juga pendiri PayPal, juga tak puas dengan misi tersebut. Ia memiliki rencana besar, melakukan kolonisasi Mars.





 
 
 
Sumber:
viva
[Continue reading...]

Wednesday, December 18, 2013

Toturial UKG Online 2012

- 0 comments
UKG Online 2012 Petunjuk dan Tutorial - Inilah video tutorial dan petunjuk cara mengerjakan soal UKG online agar nantinya Anda tidak bingung saat mengerjakan soal tes ujian kompetensi guru yang sesungguhnya.

Apakah Anda masih merasa asing atau malah merasa bingung dan grogi dalam mengerjakan soal UKG online nantinya? Hmm.., berikut ini saya akan menghadirkan beberapa petunjuk dna penampakan cara mengerjakan soal UKG agar Anda dapat memahaminya dengan mudah.

Video Tutorial UKG 2012 Online


Penampakan Simulasi UKG Online



Itulah update terbaru seputar UKG ONLINE 2012. Semoga saja video tutorial dan petunjuk cara mengerjakan latihan simulasi soal UKG online terbaru di atas bermanfaat untuk Anda.
[Continue reading...]

Tuesday, December 17, 2013

Setting modem ZTE Telkomsel kartu AS dan Simpati

- 0 comments

Setting modem ZTE Telkomsel kartu AS dan Simpati,
Hmmm....Sudah beberapa hari tidak update kali ini saya akan berbagi sedikit tips mengenai cara setting modem zte mf627 pada kartu as dan simpati yang merupakan  permintaan dari sebuah pesan difacebook juga karena memang banyak yang masuk kesini melalui search google dengan Keyword tentang Setting Internet Telkomsel flash sejenisnya, Dan lain-lain semoga saja bisa membantu kalau anda mencari tentang cara setting modem huawei masuk disini.


Seperti kita ketahui sekarang ini banyak sekali jenis dan model modem external yang ada di pasaran dengan spesifikasi yang berbeda - beda. Namun demikian tujuan utama diciptakannya modem external ini adalah untuk membantu kita terhubung dengan dunia maya secara praktis dan efisien. Sebelum masuk pada cara setting modem zte mf627 pada kartu as atau simpati berikut saya hadirkan referensi spesifikasi modem zte mf627 ini.

- HSDPA / WCDMA 2100 Mhz

- GSM / GPRS / EDGE 900/1800 Mhz

- HSDPA data transfer speed up to 3.6 Mbps

- USB Interface
- Install automatically plug and play

- Micro SD memory card slot

- Support Windows XP, Vista, Windows 7, Mac

- Size : 75 mm X 25 mm X 12 mm

- Weight : 50 gr

Sekarang mari kita simak langkah

- langkah cara setting modem zte mf627 pada kartu as dan simpati. 




  • Silahkan masukkan kartu yang ingin sobat gunakan pada modem zte mf627, kemudian hubungkan (colokkan) modem ke komputer atau laptop.

  • Pada awal penggunaan modem ini akan melakukan install program secara otomatis ketika modem di hubungkan, silahkan ikuti proses penginstallan hingga selesai.

  • Setelah proses penginstallan selesai  kita akan melakukan setting agar modem ini bisa  menghubungkan kita dengan dunia maya. Arahkan kursor pada menu setting hingga muncul jendela setting.










  • Pilih RAS Config, selanjutnya pada menu Conection isikan data - data seperti berikut ini.


  • Config name : Telkomsel

  • Dial number : *99#

  • Use the following APN address : telkomsel

  • User name : kosongkan

  • Password : kosongkan

  • Save dan pilih Apply maka akan muncul kalimat Set Succeed! klik tombol OK.

  • Tutup jendela Setting kemudian lakukan koneksi dengan mengklik tombol Conect, maka modem akan terhubung dengan internet.





    Untuk cara setting modem zte mf627 pada kartu im3, XL, Flexi, Fren dan lain - lain anda bisa menyesuaikan data - data yang telah disediakan oleh owner. Jika anda masih bingung saya sarankan anda mengunjungi website resminya!

    Cara Setting Modem Zte MF627 Pada Kartu AS dan Simpati

    Inspirated by : http://bunglonblog.blogspot.com/

  • [Continue reading...]

    Tips Agar Wajah Mulus Berseri Secara Alami

    - 0 comments
    Memiliki wajah yang mulus dan tampak berseri memang impian semua orang, termasuk kalangan wanita. Berbagai cara akan di lakukan demi mendapatkan wajah impian. Dari perawatan tradisional sampai perawatan modern dengan harga yang mahal. Tentunya kita akan tampil lebih percaya diri. Namun sebagian orang beranggapan obat-obat mahal dapat membuat wajah menjadi mulus. Tidak selamanya itu benar.

    Sebenarnya semua tergantung perawatan wajah dari kita sendiri. Kuncinya adalah bagaimana kita merawat dan menyayangi kulit wajah anda. Berikut beberapa tips untuk mendapatkan wajah mulus berseri secara alami :

    Membersihkan Wajah
    pastikan kamu membersihkan wajah kamu sebelum tidur, atau setelah kamu melakukan aktivitas-aktivitas yang dapat membuat kotoran menempel di wajah kamu.

    Minum Air Putih
    Banyak -banyaklah mengkonsumsi air putih dan Vitamin E agar kesehatan kulit dari dalam lebih terjaga.

    Menggunakan Masker
    Sering-seringlah menggunakan masker ketimun, bengkoang, atau campuran putih telur sekitar seminggu sekali.

    Pilih Sabun Pencuci Muka yang Cocok
    Pakailah sabun pencuci muka yang cocok dan sesuai dengan kulit anda. Jika kamu merasakan gatal-gatal dan tidak ada pengaruh pada wajah kamu, segeralah mengganti sabun pencuci muka anda.

    Memutihkan Wajah Dengan Buah Alpukat
    Buah alpukat banyak mengandung vitamin, mineral, dan minyak alami yang dapat membantu mempercantik dan menyehatkan kulit. Gosokkan bagian dalam alpukat ke wajah, biarkan selama 15 menit dan bilas.
    [Continue reading...]

    Monday, December 16, 2013

    Erry Sunarli Kesabaran Berbuah Kesuksesan

    - 0 comments

    Sebagai Chairman Business Division PT. KMK Global Sports, perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur sepatu, Erry Sunarli, tergolong memiliki loyalitas besar. Sejak lulus kuliah, Erry berada di perusahaan yang sama. Tak heran, kesuksesannya hingga di posisi atas itu, diakui Erry, merupakan buah dari kesabaran.


    Bagi Erry, keberhasilannya meraih posisi hingga saat ini dengan segala penghargaan yang didapatkan, merupakan buah dari kesabarannya dalam menjalankan tugas-tugas selama bekerja. Erry selalu menegaskan bahwa dirinya bekerja bukan semata-mata untuk gaji. Terbukti dari ketika ia pertama kali memutuskan untuk bekerja di PT. KMK. Ia menambahkan, selama ia bekerja, banyak tawaran dari perusahaan lain yang menginginkan keahliannya. Namun, dengan segala konsistensi dan komitmennya bekerja, Ia memutuskan untuk menetap di PT. KMK Global Sport ini. Dengan komitmen dan konsistensi tersebut, Erry jadi lebih mengetahui karakter di perusahaannya. Sehingga Ia termudahkan dalam menjalankan segala tugas-tugasnya di PT. KMK Global Sport.

    Menurut Erry, berada di perusahaan yang diisi oleh orang-orang dari multibangsa, memunculkan tantangan tersendiri. “Kita harus mengetahui karakter orang-orang asing, baik yang dari Asia, Eropa, maupun Amerika. Karena tiap-tiap bangsa memiliki karakter dan kebiasaan yang berbeda,” ujar Erry. Hal tersebut lah yang dijadikan basis dalam menghadapi atasan, partner, maupun konsumen yang berasal dari negara yang berbeda, seperti yang banyak Ia temui di perusahaannya.

    Untuk kedepannya, Erry melihat bahwa persaingan antara pelaku bisnis dan perusahaan akan semakin ketat. Dimana saat ini, apabila berbicara mengenai kompetisi bisnis, maka harus siap dengan kompetisi pada tingkat global. Banyak tantangan yang harus dihadapi suatu perusahaan pada masa yang akan datang. Tantangan tersebut antara lain, kesulitan dalam menembus oasar Jepang, Amerika Serikat, dan Eropa; kemudian tingginya biaya opoerasional suatu perusahaan, baik untuk tenaga kerja dan juga komoditas yang diperlukan dalam proses produksi; bertambahnya kompetitor, dan lain-lain.

    Untuk itu, Erry menekankan pentingnya “Sustainable Growth” dalam menjalankan perusahaannya menghadapi persaingan di masa depan. Sustainable Growth ini menurut Erry, merupakan kunci dalam menghadapi persaingan di masa depan. Banyak hal yang harus diperhatikan dalam rancangan sustainable growth ini. Dalam sustainable growth, Erry berencana untuk menciptakan suatu kerangka strategis yang terdiri dari process and tools, kreasi dan inovasi produk, dan juga proses manufaktur yang nantinya akan memberikan keuntungan secara optimal dan berkelanjutan.

    Apa yang ingin Erry kembangkan di perusahaannya adalah bagaimana pertumbuhan bisnis dan keuntungan perusahaan, yang terkadang bergerak secara tidak konsisten, dengan menerapkan sustainable growth ini maka, pertumbuhan tersebut diharapkan akan menjadi konsisten dan berkelanjutan dari masa ke masa. Kemudian, merubah proses produksi dan manufaktur yang konvensional menjadi lebih inovatif dan efisien. Lalu, yang terakhir adalah dengan menerapkan proses, infrastruktur, dan standar operasi yang baku dan berkelanjutan untuk ke depannya.(Acha)


    oleh : Radita Aulia Wicaksono
    Sumber : swa.co.id
    [Continue reading...]

    7 Bahaya Dari Tindik Lidah

    - 0 comments
    Tren melubangi bagian tubuh atau tindik (piercing) sudah banyak diadopsi oleh sebagian masyarakat. Mulai telinga, hidung, bibir, hingga bagian tubuh lainnya. Bagian dalam mulut juga tak lepas dari gaya melubangi tubuh ini. Lidah sering dijadikan sebagai bagian tubuh yang ditindik.

    7 Bahaya Dari Tindik Lidah

    Selengkapnya »
    [Continue reading...]

    Sunday, December 15, 2013

    Hindari Makanan ini Ketika Malam

    - 0 comments
    Jika Anda sedang mencari malam yang damai, di sini ada 4 makanan yang harus Anda hindari sebelum tidur:

    Es Krim dan permen


    Selengkapnya »
    [Continue reading...]

    Thursday, December 12, 2013

    Tahi Lalat Raksasa Tumbuh di Punggung Bocah

    - 0 comments
    Seorang bocah bernama Didier Montalvo tidak bisa hidup normal seperti halnya, anak lain pada umumnya. Bocah ini dijuluki "anak kura-kura", karena memiliki tahi lalat raksasa yang menutupi punggung dan terlihat seperti cangkang. 

    Bocah berusia enam tahun itu ternyata menderita Congenital Melanocytic Nevus. Ini adalah sejenis penyakit bawaan yang langka, dimana tahi lalat yang ada sejak lahir bertumbuh besar dan bisa menjadi ganas. 

    Keluarga Didier sempat dikucilkan oleh warga desanya yang meyakini penyakitnya terkait mistis. Didier dianggap mempunyai kekuatan jahat karena anak itu dikandung saat terjadi gerhana. oleh karena itu, Didier tidak pernah dibaptis dan dilarang untuk bersekolah.

    Namun, semua penderitaan itu berakhir setelah seorang ahli bedah plastik terkemuka Inggris bertemu dengan Didier dan berjanji akan membuat dia tumbuh seperti anak yang lainnya. 

    Dokter bernam Neil Bulstrode itu pun langsung terbang ke Kolombia untuk melakukan bedah terhadap Didier. Bersama tim ahli bedah Kolombia, mereka mengoperasi Didier tanpa imbalan apapun. Tim ini melakukan serangkaian proses pencangkokan kulit yang sangat rumit.

    "Didier adalah kasus terburuk yang pernah saya lihat. Tubuhnya hampir ditutupi tahi lalat raksasa itu. Dia harus melalui sejumlah operasi yang memang menyakitkan, tapi saya merasa itu tidak sia-sia. Saya sangat senang dengan keadaannya saat ini," ujar Bulstrode.

    Penyebab penyakit Didier belum diketahui. Namun para ahli berpikir ada perubahan dalam perkembangan sel-sel kulitnya yang  dipicu oleh mutasi gen.

    sumber : http://international.okezone.com/read/2012/04/26/214/619200/tahi-lalat-raksasa-tumbuh-di-punggung-bocah
    [Continue reading...]

    Segelas Susu Menyelamatkan 2 Nyawa Manusia

    - 0 comments
    Pernah dengar nama Howard Kelly? Ia adalah ginekolog terkemuka di dunia (1858 - 1943). Sepanjang karirnya, ia menjadi pelopor metoda operasi dan penemu cystoscope - alat endoskopi yang digunakan pada pasien. Singkatnya, Howard Kelly adalah dokter yang sangat berjasa dalam pengembangan ilmu kedokteran.

    Dibalik segala keberhasilannya, ada sebuah kisah masa kecil sang dokter yang sangat menggugah hati.
     123rf.com


    Suatu hari di akhir abad 19, seorang anak miskin yang berjualan dari rumah ke rumah untuk membiayai sekolahnya merasa sangat lapar. Ia ingin makan, tapi uangnya hanya 1 sen.

    Akhirnya ia memutuskan untuk minta makan di rumah berikutnya. Ketika sampai di sebuah rumah, seorang gadis membuka pintu dan menyambut kedatangannya. Ia menjadi gugup karena kebaikan dan kecantikannya. Niat meminta makan diurungkan, akhirnya bocah miskin ini hanya meminta segelas air.

    Sang gadis memperhatikan wajah sang bocah yang lemah sebagai tanda sangat kelaparan. Ia pun lalu masuk ke dalam rumah dan kembali membawakan segelas susu besar. Bocah miskin kelaparan itu pun meminumnya perlahan-lahan hingga ia menjadi kenyang dan kuat lagi.

    “Berapa harus kubayar segelas susu ini?” kata anak itu.

    “Kau tidak harus membayar apa-apa,” jawab si gadis. “Ibu melarangku menerima pembayaran atas kebaikan yang kulakukan.”

    “Bila demikian, ku ucapkan terima kasih banyak dari lubuk hatiku.”

    Bocah miskin itu pun pergi. Dalam hatinya sungguh berterima kasih atas kemurahan Tuhan lewat sang gadis, sehingga kepercayaannya kepada Tuhan dan sesama manusia bertumbuh semakin kuat. Ternyata masih ada orang-orang baik dan tulus...

    Bertahun-tahun berlalu.
    Seorang dokter muda mendapat undangan dari sesama rekan terkait penyakit langka seorang pasien. Ia terpilih dalam tim dokter ahli yang menangani masalah ini.

    Ketika mendengar nama dan kota asal si pasien, terlihat pancaran aneh di mata sang dokter.

    Ia segera bangkit lalu berjalan di lorong rumah sakit dengan berpakaian dokter untuk menemui si pasien.

    Benar dugaannya. Dokter muda ini segera mengenali wanita yang sedang sakit itu. Ia lalu kembali ke ruang konsultasi dengan tekad untuk menyelamatkan nyawanya.

     hopkinsmedicine.org


    Sejak hari itu sang dokter memberikan perhatian khusus pada kasus si pasien. Setelah dirawat cukup lama, akhirnya si pasien bisa disembuhkan.

    Merasa pasiennya sudah sembuh total, sang dokter meminta kepada bagian keuangan agar tagihan rumah sakit diajukan kepadanya dahulu untuk disetujui sebelum diserahkan kepada si pasien.

    Nota tagihan pun kemudian dikirimkan ke kantor sang dokter. Ia mengamati sejenak lalu menuliskan sesuatu di pinggirnya. Tagihan itu kemudian dikirimkan ke kamar pasien.

    Si pasien takut membuka amplop nota tagihan karena yakin bahwa untuk dapat melunasinya ia harus menghabiskan sisa umurnya.

    Akhirnya, tagihan itu dibuka dan pandangannya segera tertuju pada tulisan di pinggir tagihan itu :

    Telah dibayar lunas dengan segelas susu
    Tertanda
    Dr. Howard Kelly


    Berkat segelas susu, dua nyawa manusia telah diselamatkan, yakni bocah miskin yang menjelma menjadi dokter hebat, dan gadis kecil yang menjadi pasiennya. Demikianlah, kebaikan sekecil apa pun tetap berguna, karena setiap kita menabur kebaikan maka akan menuai kebaikan pula.




    Sumber:
    virouz007.wordpress.
    en.wikipedia.
    [Continue reading...]

    Wednesday, December 11, 2013

    7 Eksperimen Tergila yang Pernah Dilakukan Ilmuwan

    - 0 comments
    1. Vladimir Demikhov (Pencangkokan Anjing Berkepala Dua)


    Pada tahun 1954, ahli bedah Soviet Vladimir Demikhov, mengungkapkan karya terbesarnya kepada dunia. Seekor anjing berkepala dua. Kepala anak anjing telah dicangkokkan ke leher anjing gembala Jerman dewasa.

    Kepala kedua akan mendapatkan sisa susu, bahkan tidak perlu makanan karena susu mengalir menuruni leher dari sambungna esofagus.


    Meskipun akhirnya kedua binatang segera mati karena penolakan jaringan, itu tidak menghentikan Demikhov untuk menciptakan lebih dari 19 lagi anjing berkepala dua selama 15 tahun setelahnya.


    2. Stubbins Ffirth (Demam Kuning Vomit-Minum Dokter)


    Selama tahun 1800-an, seorang dokter di Philadelphia, Stubbins Ffirth, membentuk hipotesis bahwa penyakit kuning bukan penyakit menular, dan melanjutkan hipotesisnya dengan melakukan percobaan pada dirinya sendiri.

    Awalnya dia menuangkan darah terinfeksi ke lukanya yang terbuka dan kemudian mencobanya dengan meminum darah terinfeksi tersebut.

    Dia tidak jatuh sakit, namun hal ini bukan karena demam kuning tidak menular karena kemudian diketahui bahwa penularannya harus melalui suntikan langsung ke dalam aliran darah, atau biasanya melalui gigitan nyamuk.


    3. Josef Mengele (Malaikat Kematian)


    Joseph Mengele menjadi termasyhur karena menjadi salah satu dokter SS yang mengawasi pemilihan tahanan yang datang, menentukan siapa yang harus dibunuh dan siapa yang menjadi buruh paksa, dan untuk melakukan eksperimen manusia di kamp tahanan tersebut, orang-orang mengenal Mengele sebagai "Malaikat Maut".

    Di Auschwitz, Mengele melakukan sejumlah kajian pada anak kembar. Setelah percobaan selesai, anak kembar ini biasanya dibunuh dan tubuh mereka dibedah.

    Ia mengawasi sebuah operasi di mana dua anak Gipsi dijahit menjadi satu untuk menciptakan kembar siam, tangan anak-anak menjadi sangat terinfeksi di mana urat-urat mereka telah rusak. Mengele sangat fanatik dengan darah dari anak kembar, terutama yang kembar identik. Dia dilaporkan mengambil darah mereka sampai mati.

    Tawanan Auschwitz Dekel Alex mengatakan:

    “Saya tidak pernah bisa menerima kenyataan bahwa Mengele sendiri percaya dia melakukan pekerjaan yang serius, bukan dari cara dia kurang teliti tentang hal itu. Ia hanya menjalankan kekuasaannya. Mengele mengelola sebuah toko daging dan melakukan bedah utama yang dilakukan tanpa obat bius."

    "Sekali waktu, saya menyaksikan sebuah operasi perut, Mengele menghapus potongan-potongan dari perut, tetapi tanpa obat bius. Di lain waktu, bagian hati yang dikeluarkan, lagi-lagi, tanpa obat bius. Saat itu mengerikan. Mengele adalah seorang dokter yang menjadi gila karena ia diberi kekuasaan."

    "Tidak ada yang pernah bertanya kepadanya kenapa yang satu ini mati? Mengapa yang satu tidak mati? Para pasien tidak masuk hitungan. Dia mengaku melakukan apa yang ia lakukan atas nama ilmu pengetahuan, tetapi itu adalah bagian dari kegilaan."


    4. Johann Conrad Dippel (Frankenstein asli)


    Johann Conrad Dippel lahir dan besar di kastil Frankenstein, pada 1673 di sebuah tempat di dekat Darmstadt, Jerman. Dia dikatakan sebagai wujud asli dari novel Mary Shelley’s “Frankenstein”, meskipun gagasan itu tetap kontroversial.

    Setelah mempelajari teologi, filsafat dan alkimia, ia menciptakan minyak binatang yang terbuat dari tulang, darah dan berbagai produk-produk hewani lainnya, yang dikenal sebagai Minyak Dippel yang diharapkan menjadi setara dengan mimpi para alkemis tentang “obat mujarab kehidupan”.

    Dikatakan bahwa beberapa bagian dalam karyanya ini termasuk mendidihkan beragam bagian tubuh dalam tong-tong besar untuk membuat semacam ramuan gila.

    Dippel dikenal sebagai penemu bahan kimia sintetis bernama Prussian Blue. Ia mengklaim pernah menciptakan cairan hidup abadi. Kabarnya, percobaannya itu terinspirasi oleh karakter yangs sesuai dengan nama kastil tempat ia lahir, Franskenstein.


    5. Giovanni Aldini (Percobaan Listrik Pada Mayat)


    Aldini adalah keponakan Luigi Galvani. Pamannya menemukan konsep galvanisme, saat melakukan percobaan dengan arus listrik pada kaki katak. Aldini mencoba melanjutkan percobaan tersebut lebih lanjut. Aldini melakukan percobaan pada mayat.

    Di depan banyak orang, ia melakukan eksperimen pada tahanan yang dihukum gantung, George Forster. Dia menerapkan batang konduktor penghantar listrik pada rektum, hingga tahanan tersebut mulai meninju udara, dan kakinya mulai menendang dan tersentak.

    Batang yang diterapakan pada wajah membuat mayat itu mengepalkan tangan dan gemetar. Mata kirinya terbuka. Dan Beberapa orang yang hadir takut mayat itu hidup kembali, dan jika benar maka ia harus kembali dieksekusi.

    Satu orang penonton begitu ketakutan, dan tak lama setelah meninggalkan area tersebut, dia dilaporkan meninggal.


    6. Sergei Bruyukhonenko (The Dog Decapitator)


    Jauh sebelum Vladimir Demikhov, percobaan gila Bruyukhonenko pada anjing mengarah pada prosedur pengembangan jantung terbuka. Ia mengembangkan mesin kasar yang disebut autojektor (mesin jantung dan paru-paru).

    Dengan menggunakan mesin primitif ini, Bryukhonenko menjaga beberapa kepala anjing tetap hidup. Pada tahun 1928, ia menunjukkan salah satu kepala di depan penonton.

    Untuk membuktikan itu nyata, ia memukul-mukul palu di atas meja. Kepala itu tersentak. Ketika mata kepala anjing itu disinari cahaya, matanya berkedip.

    Dan ketika diberi makan sepotong keju, sisanya segera keluar dari kerongkongan, yang membuat banyak penonton terpukau namun juga jijik dan tidak senang.


    7. Andrew Ure (Jagal Skotlandia)


    Andrew Ure, meskipun banyak prestasi sebagai dokter Skotlandia, dia lebih terkenal karena empat percobaan yang dilakukan pada Matius Clydesdale pada 4 November 1818.

    Percobaan pertama melibatkan insisi di tengkuk. Bagian dari vertebra dihilangkan. Sebuah insisi kemudian dibuat di pinggul kiri. Kemudian potongan dibuat di bagian tumit.

    Dua batang yang terhubung dengan baterai ditempatkan di leher dan pinggul, yang menyebabkan kejang-kejang tak terkendali.

    Batang kedua kemudian ditempatkan di tumit, dimana kaki kiri menendang dengan begitu kuat, sehingga hampir membuat roboh asistennya. Percobaan kedua membuat diafragma dari dada Forster naik turun, seolah-olah ia bernapas lagi.


    Sumber :
    didunia.net
    [Continue reading...]

    Monday, December 9, 2013

    Bahaya Begadang dan Nongkrong Malam bagi Kesehatan

    - 0 comments
    Begadang dan nongkrong malam hari merupakan aktivitas yang sering  dilakukan oleh siapa saja. Tak hanya orang dewasa tetapi juga anak-anak remaja. Banyak hal yang menyebabkan seseorang sering-sering begadang dan nongkrong. Diantara penyebab itu antara lain karena tidak adanya aktivitas, karena malas, kebiasaan , stress atau juga ada yang mengatakan “bukan remaja yang gaul kalau tidak nongkrong”. Jelas itu merupakan perkataan yang sangat salah dan tidak benar mengingat banyak sekali bahaya apabila sering begadang ataupun nongkrong ini. Salah satunya adalah membuang-buang waktu dan juga mengurangi waktu istirahat. Ini sungguh hal yang tidak efektif dan tidak mampu memanfaatkan waktu sebaik mungkin.

    Lalu apa saja bahaya apabila sering begadang dan nongkrong bagi kesehatan tubuh kita ? Mari simak beberapa bahaya apabila sering nongkrong atau begadang berikut ini :

    Mengalami Insomnia
    Apabila terlalu sering begadang atau nongkrong otomatis kamu akan kurang tidur, hal ini dapat menyebabkan kamu mengalami insomnia hingga sangat susah tidur karena kebiasaan nongkrong atau begadang tersebut.

    Mempercepat Kegemukan hingga Obesitas
    Orang yang suka begadang atau nongkrong pasti akan terbawa nafsu nya untuk selalu ingin ngemil dan makan hingga berlebihan. Menurut penilitian ini pengaruh dari hormon.

    Mudah stress
    Stress juga bisa terjadi akibat dari keseringan begadang atau nongkrong. Apalagi jika begadang sendirian dan tidak ada teman untuk berkomunikasi pasti akan lebih mudah membuat stress.

    Menimbulkan gejala stroke
    Dalam sebuah hasil penelitian bahwa orang yang tidur kurang dari 6 jam akan lebih terkena resiko stroke empat kali lipat daripada orang yang tidur tujuh hingga delapan jam. Resiko tersebut berlaku untuk seseorang yang memiliki indeks masa tubuh normal.

    Bisa menyebabkan diabetes
    Ternyata orang yang tidak tidur tubuhnya bisa mengalami resistensi insulin yakni kondisi dimana insulin sudah tidak mampu mengatasi kadar gula darah.

    Dapat memicu penyakit hipertensi
    Hipertensi yaitu kondisi ketka seseorang mengalami peningkatan tekanan darah secara kronis. Hipertensi juga merupakan pemicu gejala stroke dan tak lain penyebab salah satunya adalah karena kurangnya tidur.

    Pola makan tidak teratur
    Jika kurang tidur maka pembagian waktu akan kurang efektif sehingga tidak bisa membagi waktu makan. Orang yang sering begadang biasanya seringkali makan dan juga terkadang tidak nafsu makan. Bahkan tak selalu makan tiga kali dalam sehari.

    Resiko serangan jantung
    Kurang tidur mengakibatkan tubuh memproduksi senyawa kimia ataupun hormon yang kemudian dapat memicu penyakit jantung. Jadi sering begadang bisa saja memicu terkena resiko serangan jantung.

    Sulit berkonsentrasi
    Dari hasil penelitian membuktikan orang yang tidurnya tidak teratur akan mudah pelupa hingga tak bisa fokus dengan yang dihadapi termasuk pekerjaan.

    Mempercepat Kematian
    Studi pada tahun 2010 telah menyimpulkan apabila seseorang yang kurang tidur tidak lebih dari enam jam sehari bisa menyebabkan meninggal lebih cepat dalam periode 14 tahun.


    Setelah kita mengetahui dampak akibat dari begadang dan nongkrong malam, ada baiknya kita menjauhi aktivitas ini dan tidak melakukannya. Seperti lirik lagu dari bang Rhoma “Begadang jangan begadang kalau tiada artinya... begadang boleh saja kalau ada perlunya.....”
    [Continue reading...]

    Sunday, December 8, 2013

    Kumpulan Gambar Aneh dan Unik Hasil Rekayasa

    - 0 comments
    Ini adalah beberapa gambar aneh, Unik, Gokil, gila dan tidak masuk akal yang dibuat oleh orang yang mempunyai kemampuan yang tinggi dalam menggunakan photoshop sehingga hampir mirip dengan kenyataan, sekarang dengan menggunakan Photoshop gambar yang semulanya tidak mungkin menjadi mungkin, gambar berikut ini mungkin bisa anda jadikan inspirasi untuk berkarya dengan menggunakan photoshop.




























    [Continue reading...]
     
    Copyright © 2012. Silsie Blog's - Posts · Comments
    Powered by Blogger